Welcome

Jumat, 15 November 2013

Giveaway Vs Mendapatkan sesuatu: Ilmu apa itu FlasFiction-Fiksi Mini


 Sabtu seperti ini adalah waktuku "berburu", sebut saja aku kuis hunter :) Dan Alhamdulillah dari ngekuis aku banyak dapat hadiah. Selain ngekuis, salah satu kesenanganku adalah ikut lomba/GA yang berhubungan dengan menulis. Beda dengan ngekuis yang lebih banyak faktor KEBERUNTUNGAN, kalau GA/Lomba menulis tentu sangat berpengaruh dengan isi tulisan itu sendiri.
Sebaga follower @warung_blogger yang sering memberi info Ga, tersebutlah GAnya mak @lianny Cek di:

http://www.liannyhendrawati.com/giveaway-blog-liannyhendrawati-com/

Dan GA-nya itu menantang. Mencari 1 postingan yang paling menarik dan kenapa. Cigap-cigap isi blognya, aku menemukan banyak cerita bagus. dangan tanda 'PrompT' dan 'FiksiMini' tau lah saya bahwa siempunya sangat suka menulis cerita.Saya baca beberapa Prompt seperti: Malam pertama-Endingnya lucu abis, Pak Tua-cerita sedih,Susu untuk Sari-perjuangan seorang ibu demi susu anaknya. Dari cerita itu, bahasanya mengalis sederhana, dan terbukti gaya menulis sederhana pun bisa amat memikat. Kemudian saya menemukan satu postingan yang membuat saya terpesona: Best Of Monday Flashfiction – My First Book With My Friends http://www.liannyhendrawati.com/best-of-monday-flashfiction-my-first-book-with-my-friends/ Kata beliau, " Menulis cerita-cerita fiksi sama sekali tak terbayangkan di otakku. Aku lebih suka bercerita tentang kejadian sehari-hari, pengalaman-pengalaman pribadi dan juga seputar dunia anak." Tapi menilik tulisannya, seperti gak percaya, tulisannya bagus. Mungkin karena yang tadinya tak terbisa, selalu konsisten mulai menulis jadinya lama-lama hasilnya oke punya.

Aku sudah lama tau ada jenis tulisan Fiksi Mini sejak mengikuti akun ber avatar jamur @fiksimini, tetapi selalu gak pede dengan fiksi mini ku. Menurutku fiksi mini itu gak sekedar cerita pendek, tapi ada kejutan dan menggunakan majas-majas didalamnya *masih kurang paham sampai detik ini bagaimana sih sebenarnya fiksi mini itu???
Lain lagi FF, pernah baca juga ditwitter ada yang menjelaskan FF itu, endingnya mesti nge-twist alias ada kejutan tak terduga. Tapi apa cuma itu syaratnya?? Jujur, zaman saya sekolah dan belajar bahasa, kayaknya gak ada jenis tulisan populer semacam itu, apa memang baru ada atau saya yang kurang menyimak bu guru dulu??
Mak Lianny, baca postingannya jadi makin banyak pertanyaan ni, bisakah dirimu bantu menjawabnya? *request postingan yang ngebahas FiksiMini dan FF ya :)
BTW, kenapa saya suka postingan  itu, soalnya saya mendapatkan Spirit menulisnya, dari tak bisa menjadi bisa, apalagi akhirnya beliau berhasil memasukkan tulisannya dalam buku Best Of MFF.
Ini Penampakannya:
Wish, aku bisa dapat hadiah buku ini, soalnya aku bisa belajar banyak bikin FF dan fiksimini nantinya :)

Oya, menjawab syarat ke2 GA ini, menebak umur puterinya, Hmmmm... Aaah, kayanya, si adik manis nan imut umurnya 4 atau 5 tahun deh..*bener gak ya* Tuing..tuing..
Baiklah, demikian saja tulisan saya ini, enjoy......

 “Postingan ini diikutsertakan untuk memeriahkan GA Blog www.liannyhendrawati.com.” 


5 komentar:

  1. Makasih sdh ikutan. Tulisan "postingan ini dst.. diberi link hidup ya, setelah itu banner diletakkan di bawahnya. Mention aku di twitter dg hastag yg sdh ditentukan. Yuk yuk diperhatikan lagi ketentuannya :D
    Thanks sudah ikutan GA ku.

    Ini ada salah satu tips menulis FF :
    http://mondayflashfiction.blogspot.com/2013/04/tips-menulis-flashfiction-via.html

    BalasHapus
  2. Salam kenal :)

    Satu hal yang Ingsun setuju: postingan 'emak' Lianny emang bagus-bagus (bikin susah milihnya, ya 'kan?) tapi postingan kamu juga ga kalah menarik.

    BalasHapus
  3. sukses GAnya mbaa...salam kenaaal...seru ya saling menularkan semangat menulis :D...

    BalasHapus